Kamis, 21 Mei 2015

Tips Membersihkan dan Perawatan Lemari Es (Kulkas) Yang Benar.

Banyaknya pekerjaan rumah tangga, membuat lemari es atau kulkas jarang memperoleh perlakuan ekstra dibanding perabotan rumah tangga lain. 

Banyaknya isi lemari es mungkin penyebab seseorang malas membersihkannya karena takut kerepotan untuk mengeluarkan dan memasukkan kembali barang-barang tersebut.

Tips Membersihkan dan Perawatan Lemari Es

<><><><><><><><><>

Keluarkan semua makanan dan buang makanan yang sudah berjamur, berlendir, atau kadaluarsa.
Keluarkan semua bagian yang bisa dilepaskan seperti bagian rak dan laci. Bersihkan menggunakan spons lembut dan sabun pencuci piring yang dicampur dengan air hangat. 

Setelah itu, bilas dengan air bersih dan keringkan dengan lap bersih.
Lakukan hal yang sama untuk bagian dalam lemari es, tapi jangan sampai terlalu berbusa. Bilas bagian dalam dengan lap basah yang sudah diperas, kemudian keringkan dengan lap bersih.

Jika ada sisa makanan yang menimbulkan aroma tak sedap di dalam lemari es, bersihkan dengan air hangat yang sudah dicampur dengan baking soda.
Setelah bersih, letakan makanan sesuai pada tempatnya. Sayuran diletakkan di dalam laci. Meski suhunya sudah disesuaikan dengan kebutuhan sayuran, tapi sebaiknya masukan sayuran tersebut ke dalam plastik, lalu taruh dalam lemari es agar kesegarannya terjaga lebih lama. Daging segar pun sebaiknya dibungkus terlebih dahulu agar tidak mudah basi. 
Untuk keju, yogurt, dan produk susu, taruh di daerah yang sama. Begitu juga dengan buah-buahan, taruh semua dalam kompartemen yang sama.

Ulangi langkah-langkah di atas setiap bulan sekali.
Cara Perawatan Lemari Es
Jadwal bersih-bersih lemari es secara bertahap mencegah lemari es kamu menjadi terlalu kotor karena selalu dibersihkan sedikit demi sedikit. 

Sebagai panduan, berikut ini jadwal perawatan lemari es yang bisa kamu ikuti:

Jadwal harian: Pada saat kamu menyiapkan makan malam, sempatkan memeriksa apakah ada tumpahan di dalam lemari es. Semakin cepat tumpahan diatasi, semakin mudah pula untuk dihilangkan. Gunakan produk pembersih anti bakteri, baik berbentuk tisu basah maupun semprotan, untuk mengelap gagang pintu lemari es yang rentan menjadi tempat penumpukan kuman.

Jadwal mingguan:

 Sebelum berbelanja mingguan, pilah-pilah isi lemari es kamu. Makanan yang telah melewati tanggal kedaluwarsanya harus langsung dibuang.
 Kalau ada makanan yang belum basi tetapi kemungkinan besar tidak akan dimakan lagi, maka pertimbangkan memberikannya kepada tetangga daripada langsung membuangnya.

Jadwal bulanan:

 Untuk kegiatan membersihkan yang lebih menyeluruh, keluarkan seluruh isi lemari es, termasuk rak dan laci, lalu seka semua bagiannya. Kamu dapat mencicil kegiatan ini menjadi beberapa tahap dalam kurun waktu satu bulan.

Tips Menjaga Kebersihan Lemari es .

Hindari resiko kontaminasi makanan dengan cara menyimpan daging dan ikan mentah di rak lemari es paling bawah supaya tidak ada cairan yang menetes ke makanan di bawahnya.
Pisahkan masakan matang dan bahan makanan yang masih mentah.
Jangan biarkan makanan berjamur di lemari es karena bisa mencemari seluruh isi lemari es dan menyebarkan bakteri ke makanan lain.

Langsung simpan bahan makanan berlebih yang tidak dipakai untuk memasak. Sisa bahan makanan kalengan harus dipindahkan ke wadah plastik dan ditutup rapat sebelum dimasukkan ke dalam lemari es.

Bersihkan tumpahan apa pun secepat mungkin sebelum mengering.


Demikian artikel tentang Bagaimana Membersihkan Lemari Es dengan benar, semoga menjadi informasi yang bermanfaat baik.

TERIMA KASIH TELAH BERKUNJUNG

Sabtu, 09 Mei 2015

Mungkin anda mencari cara memperbaiki hubungan keluarga .

Bersatu kita teguh bercerai kita runtuh, sebuah pepatah yang menggambarkan bahwa persatuan dalam segala hal adalah mutlak adanya, bahwa pertikaian sekecil apa pun bila tidak segera diselesaikan lama kelamaan akan menjadi besar dan akhirnya dapat menghancurkannya.

 Di dalam sebuah negara modal utama agar bisa menjalankan roda perekonomian dengan baik adalah persatuan di antara para rakyatnya, sangat mustahil bila sebuah negara yang rakyatnya tidak dapat bersatu dapat melangsungkan roda perekonomiannya dengan aman serta lancar. 
Begitu pula dalam keluarga sebagai unit terkecil di dalam sebuah negara, keluarga-keluarga memiliki peranan sangat penting dalam melahirkan, membesarkan serta mendidik para generasi penerus bangsa agar dapat menjadi orang-orang yang dapat berguna bagi bagsa dan negaranya. 

Namun, apa yang akan terjadi bila fungsi keluarga tidak dapat berjalan dengan semestinya, apa yang akan terjadi bila tidak ada persatuan di dalam keluarga, hal-hak buruk dipastikan akan segera terjadi.Kekacauan di dalam masyarakat akan terjadi di mana-mana, imbas yang lebih luas sebuah negara akan menjadi tidak aman dan bila hal tersebut akhirnya tidak tertangani dan dibiarkan tanpa ada usaha pencegahan, maka kehancurannya dapat segera diprediksi.

Setiap kerajaan yang terpecah-pecah pasti akan binasa dan setiap kota atau rumah tangga yang terpecah-pecah tidak dapat bertahan. Di dalam masyarakat sendiri perpecahan di dalam keluarga banyak terjadi, peristiwa-peristiwa memilukan di mana seorang anak membunuh orang tuanya atau seorang ayah merundung anak-anak dan istrinya, adalah beberapa contoh nyata di mana iblis sedang berusaha dengan giat ingin segera  menghancurkan manusia melalui keluarga-keluarga daripada secara  perorangan. 

Persatuan di dalam keluarga adalah sangat penting, namun bila ada di antara Anda saat ini sedang mengalami konflik di dalam keluarga Anda berusahalah dengan sekuat tenaga untuk tidak larut dalam perselisihan tersebut, bangkit dan jadilah seseorang yang mengusahakan sebuah perubahan, yakinkan diri Anda bahwa keluarga yang Anda miliki adalah sangat berharga, bahwa Anda tidak menginginkan kehancuran terjadi menimpa keluarga Anda.

Untuk membantu mengatasi permasalah yang Anda sedang hadapi.

 Simaklah beberapa tips berikut ini supaya dapat membangkitkan kembali semangat  Anda untuk menyelamatkan keluarga Anda dari ujung tanduk kehancuran:

1. Hindari perselisihan

Dalam hidup bersama dengan keluarga setiap orang tidak akan bisa lepas dari perselisihan, entah besar atau kecil skalanya perselisihan yang terjadi pasti akan dialami. Namun, sebenarnya perselisihan tersebut sesungguhnya dapat semakin mempererat atau justru menghancurkan hubungan keluarga tergantung pada bagiamana masing-masing individu meresponnya. Setiap keluarga memiliki karakter yang berbeda-beda, ada yang sangat sensitif merespon perselisihan ada juga yang sangat toleran terhadap perselisihan. Bila Anda tinggal di dalam keluarga yang sensitif terhadap perselisihan, maka satu-satunya cara adalah dengan menghindari penyebab perselisihan tersebut, seperti contohnya utang-piutang.

2. Jangan mudah marah

Emosi seseorang dalam merespon setiap permasalahan dapat berbeda-beda, ketersingungan terhadap ucapan pedas yang menyakitkan hati umumya menjadi penyebab utama seseorang menjadi marah. Di sini Anda harus bisa menahan diri untuk tidak mudah marah, jangan terprovokasi oleh hal-hal yang dapat menyulut kemarahan Anda, jadilah seseorang yang penyabar dan lemah lembut, setiap manusia dikaruniai oleh Tuhan kemampuan untuk mengendalikan amarahnya, oleh karena itu latihlah dalam setiap saat kehidupan Anda.

3. Toleransi dalam menerima perbedaan

Perbedaan paham atau keyakinan seseorang seringkali menjadi penyebab utama perselisihan dalam keluarga dan masyarakat. Oleh karena itu, bila di dalam keluarga Anda terdapat perbedaan keyakinan atau perbedaan lainnya tumbuhkanlah dalam diri Anda masing-masing sikap toleransi, janganlah memaksakan kehendak, yakinkan dalam diri Anda dan seluruh anggota keluarga Anda bahwa perbedaan itu indah, perbedaan dapat memperkaya keluarga Anda, perbedaan seharusnya tidak dijadikan alasan untuk berselisih satu sama lain, perbedaan seharusnya dapat semakin memperkuat hubungan Anda sebagai keluarga.

4. Mudah saling memaafkan

Ingatlah bahwa tidak ada seorang manusia pun yang sempurna, kesalahan baik besar atau kecil tetaplah kesalahan, namun ketika ada seorang anggota keluarga Anda berbuat kesalahan disadari bahwa hal paling sulit adalah memaafkannya. Memaafkan membutuhkan kebesaran hati Anda, dengan memaafkan Anda dapat segera memutus akar kepahitan dalam permasalahan dalam keluarga, jadi bila Anda ingin kembali merasakan kedamaian dan sukacita dalam hubungan keluarga Anda belajarlah melatih diri untuk mudah memaafkan.

5. Jangan menjadi pendendam

Dendam yang dirasakan sebenarnya merugikan diri sendiri karena menguras energi serta pikiran. Bila dendam menguasai kehidupan Anda – Anda tidak akan pernah merasakan kedamaian, jadilah sabar, jadilah murah hati, mulailah secara perlahan menghilangkan dendam dalam diri Anda, dan sebagai makhluk yang beragama Anda pasti sudah memahami bahwa Tuhan sendiri sangat membenci umat-Nya yang pendendam.

6. Membiasakan diri untuk mulai bekerja sama

Bila selama ini Anda merasa tidak membutuhkan bantuan dari saudara-saudara Anda, mulailah membuka diri, hilangkanlah kekerasan hati, mulailah menerima atau meminta bantuan dari saudara-saudara Anda, dan mulai tingkatkanlah komunikasi yang lebih intim dengan keluarga Anda.

7. Hindari penggunaan kata-kata kasar

Ada beberapa keluarga yang memang terbiasa dalam penggunaan kata-kata kasar dan jorok dalam komunikasi sehari-harinya. Jika Anda mulai menyadari bahwa hal tersebut salah, maka saat ini adalah tugas Anda untuk bisa menasihati mereka serta memberi teladan kepada mereka untuk tidak lagi menggunakan kata-kata kasar dalam komunikasi sehari-hari. 

Jika Anda konsisten dan sungguh-sungguh mengharapkan perubahan terjadi dalam keluarga Anda, maka mulailah dari diri Anda terlebih dahulu untuk merubahnya sebelum Anda dapat membantu orang lain untuk berubah.

Begitulah menurut saya yang cocok untuk memperbaiki suatu hubungan keluarga

Senin, 04 Mei 2015

Selamat Datang Di blog saya

Apakah anda seorang gamers ?
Atau anda sedang mencari game rf offline dan anda tidak memuaskan dengan hasil pencarian anda ?


Kami menawarkan Dvd installer Game Offline :

RF offline 223 = Rp.50.000 ( belum ongkir )

RF offline 2232 = Rp.100.000 ( Belum Ongkir )

RF offline 224 = Rp.200.000 ( belum ongkir )

Anda Dapat menggunakan Bitcoin , BNI , PayPal , & Atm Bersama

bisa di pakek buat LAN, 1 Net.
Enjoy dagh buat maenin ne game.


Cekidot for spesification :

-. RF OFFLINE 223.
*. Update :
-. Golden MAU
-. Armor Dragon
-. Max Lv 65
-. Full Relic

Pc Recomend :

- MINIMAL CPU DUAL CORE INTEL E2160 SOCKET 775 atau AMD X2 5000+ SOCKET AM2
- MEMORY SEBESAR 4GIGA
- HARDISK PARTISI C: SEBESAR 80GIGA
- OS WINDOWS SERVER 2003 X64 atau WINDOWS XP X64
- Tidak disaranan mengunakan Firewall atau Antivirus!!


Kami Menyediakan :

-. RF-SERVER 2232
-. SQl-2005
-. DB-SQL-2005-FIX
-. ULTRAEDIT
-. rfclient_update
-. xampp-win32-1.7.1-installer
-. RF-CLIENT-
-. Cara instal rf
-. GM Codes
-. FULL TUTORIAL OFFLINE DAN LAN
-. RF OFFLINE 2232.
*. Update :
-. Golden MAU
-. Armor Dragon
-. Max Lv -
-. Full Relic

Pc Recomend :
- MINIMAL CPU DUAL CORE INTEL E2160 SOCKET 775 atau AMD X2 5000+ SOCKET AM2
- MEMORY SEBESAR 4GIGA
- HARDISK PARTISI C: SEBESAR 80GIGA
- OS WINDOWS SERVER 2003 X64 atau WINDOWS XP X64
- Tidak disaranan mengunakan Firewall atau Antivirus!!


Kami Menyediakan :

-. RF-SERVER 224
-. SQl-2005
-. DB-SQL-2005-FIX
-. ULTRAEDIT
-. rfclient_update
-. xampp-win32-1.7.1-installer
-. RF-CLIENT-
-. Cara instal rf
-. GM Codes
-. FULL TUTORIAL OFFLINE DAN LAN

Bila Anda Berminat / Ingin Bertanya

 Hubungi kami dengan Klik Tombol dibawah ini 



Dengan Format Dalam Formulir

Nama Anda

Versi RF Offline yang anda Inginkan

Alamat Anda dengan lengkap

Saya akan respon anda 1/2jam - 1 jam

Minggu, 03 Mei 2015

Dalam masyarakat kita berkembang budaya bahwa nomor satu adalah prestasi tertinggi. Terutama dalam dunia pendidikan. Anak-anak dituntut untuk menjadi juara satu di sekolahnya. Para orang tua berlomba -lomba untuk memasukkan anaknya ke lembaga bantuan belajar yang bergengsi agar anaknya bisa mendapatkan ranking satu. Bahkan dalam pergaulan pun sudah tertanam dalam pikiran anak-anak bahwa menjadi nomor satu itu adalah tingkatan yang terbaik.

Efeknya adalah berkembangnya budaya yang sukar menerima kekalahan. Karena dogma yang sudah tertanam dalam pikiran bahwa menjadi nomor dua tidaklah bisa diterima. Anak-anak sejak kecil dididik, diajarkan, didorong untuk menjadi nomor satu, menjadi juara satu. Bahkan banyak orang tua yang menghalalkan segala cara agar anak-anak mereka menjadi juara satu. Para orang tua terbiasa untuk merayakan juara satu tapi tidak pernah memberi perayaan untuk si juara dua apalagi tiga dan seterusnya.
 Tidak heran di masyarakat kita sekarang berkembang budaya menghalalkan segala cara untuk mendapatkan sesuatu.

Tidak ada yang salah mengajarkan anak untuk memiliki sifat kompetitif. Sifat kompetitif yang baik akan memacu seorang anak untuk maju dan berkembang. Akan tetapi jika berlebihan dan tidak diterapkan dengan bijaksana sifat kompetitif itu justru akan memberi tekanan pada si anak. Dan kalau itu diterima oleh anak yang bermental kuat, maka si anak akan menjadi pribadi keras dan sangat kompetitif, yang susah menerima kekalahan atau susah legowo. Sebaliknya, jika si anak tidak memiliki mental yang kuat, sifat kompetitif yang dipaksakan justru akan menjadikannya terpuruk dan tidak memiliki rasa percaya diri yang baik. 

Bayangkan jika seorang anak selalu dituntut untuk menjadi unggul dalam segala hal, tidak dilihat apa yang menjadi talentanya atau apa kelebihannya dan lebih parah lagi tanpa pernah dipuji atau dihargai atas usahanya. Alhasil alih-alih menjadi berhasil si anak akan menjadi tertekan atau akan tumbuh menjadi pribadi yang membenarkan segala cara agar dia bisa memenuhi apa yang dituntut dari dirinya. Inilah salah satu pemicu stres pada kaum muda yang membuat budaya bunuh diri semakin berkembang.

Sebenarnya jika kita mau sedikit merubah pandangan kita maka kita bisa menghasilkan generasi yang lebih menghargai kerja keras dan usaha alih-alih mementingkan peringkat atau predikat juara. Jika sedari kecil anak-anak diajarkan untuk memberikan usaha terbaiknya dan dipuji untuk hal itu tanpa peduli hasil akhirnya, maka mereka akan tumbuh menjadi pribadi yang lebih menghargai proses daripada hasil. Dan itu lebih baik, sungguh. Selain mereka akan menjadi orang yang lebih percaya diri, mereka juga akan menjadi orang yang lebih menghargai orang lain.

Ajarkan putra putri kita untuk menghargai diri mereka sendiri serta kemampuan dan kerja keras yang mereka lakukan. Langkah awalnya adalah memulai dari diri kita untuk menghargai mereka. Pujilah ketika mereka sudah memberikan usaha terbaiknya, lepas dari apakah dia menjadi juara atau tidak. Tanamkan dalam pikirannya bahwa Anda menghargai usaha yang dia berikan bukan hasil akhirnya. Tidak ada yang salah untuk menjadi nomor dua, tiga dan seterusnya sejauh itu adalah usaha terbaiknya.

Hal yang tidak kalah penting adalah selalu mengingat untuk mengenal dengan baik bakat dan kemampuan anak kita. Jangan terburu-buru memutuskan bahwa anak kita kurang pandai hanya karena nilai pelajaran matematikanya tidak mencapai angka 7. Mungkin saja si anak lebih berbakat dalam menyusun kalimat, sehingga nilai mata pelajaran bahasanya selalu mendapat angka 9. 
Itu pengalaman pribadi saya. Selama saya sekolah saya jarang mendapat nilai baik dalam pelajaran matematika.

 Apakah saya bodoh? Saya pikir tidak begitu, karena nilai bahasa Indonesia saya tidak pernah kurang dari angka 8. Dan entah mengapa saya sekarang justru menjadi guru les matematika. Mungkin ketika saya sekolah matematika tidak menarik minat saya seperti pelajaran bahasa Indonesia dan itulah mengapa nilainya tidak pernah bagus. 

Dan terbukti itu bukan karena saya bodoh. Jadi ketika anak kita tidak mendapat nilai bagus dalam satu mata pelajaran, jangan buru-buru memutuskan bahwa dia bodoh. Atau jika ternyata anak kita tidak bagus dalam nilai akademis, coba perhatikan lagi, mungkin dia menonjol dalam seni atau dalam bidang olahraga.
Ingat selalu bahwa setiap anak adalah istimewa.

 Mereka lahir dengan bakat dan kemampuan yang berbeda. Bahkan dalam satu keluarga pun bisa saja si ayah jago matematika, ibu ahli melukis, dan anak-anaknya pandai tarik suara dan olahraga. Tidak ada yang salah dengan itu. Hindari untuk membandingkan anak yang satu dengan anak yang lain. Pun hindari membandingkan anak kita dengan teman-temannya. Bukan memotivasi jika tidak hati-hati itu justru akan menimbulkan persaingan yang tidak sehat. 

Akan lebih baik jika alih-alih membandingkan, kita justru terus menyemangati dan mendorongnya untuk memberikan usaha terbaiknya. Dan berikan juga kebebasan dalam mengembangkan bakat dan hobinya. Serta jangan lupa selalu pujilah karena usahanya bukan hasil akhirnya.


Beberapa waktu yang lalu saya belajar langsung dari seorang teman yang anaknya ikut lomba balap karung dalam rangka peringat HUT RI. Si anak tidak juara, bahkan juara harapan pun tidak. Tetapi ketika dia mencapai garis finish, orang tua dan kakak-kakaknya menyambut dan memujinya mengatakan dia hebat karena berhasil mencapai garis finish. Bagi keluarga itu, proses bagaimana si kecil berusaha keras untuk mencapai garis finish lebih berarti daripada embel-embel juara. 

Saya percaya si anak akan tumbuh menjadi pribadi yang menghargai usaha, yang berusaha memberikan yang terbaik dalam setiap usahanya dan memiliki mental yang kesatria dan legowo dalam menerima kekalahan.

 Bayangkan jika semua generasi muda dididik dalam pola asuh seperti itu, saya yakin di masa depan kebiasaan untuk menghalalkan segala cara untuk mencapai tujuan, termasuk melakukan korupsi, kolusi, suap, cara-cara kotor lainnya pasti bisa ditekan seminimal mungkin. Dan pastilah jumlah remaja yang terpuruk dalam hal-hal buruk karena tertekan akan semakin berkurang.

Popular Posts